Home » Mapel » Geografi » Simak Pembahasan Contoh Soal UAS Geografi SMA Pengetahuan Peta, Yuk!

Simak Pembahasan Contoh Soal UAS Geografi SMA Pengetahuan Peta, Yuk!

Contoh Soal UAS Geografi SMA Pengetahuan Peta

Quipperian pasti ngerasa paling malas kalau udah bahas peta buta! Pasti berasa enggak meaning gitu kan.

Eits, nanti dulu nih. Mungkin bagi kamu dengan daya jelajah rendah di sekitar ibukota belajar peta buta atau pengetahuan tentang peta enggak akan ngaruh banget, tapi guys coba kalau kalian kesasar di suatu lokasi tentu ilmu ini akan sangat berguna.

Lha kan ada google maps!

Iya sih, tapi kalau kamu enggak ada ponsel pintar atau battery mati atau enggak ada sinyal gimana? Masa minta pintu ke mana saja punya Doraemon. Enggak mungkin kan. Jadi, enggak ada alasan untuk kamu malas pelajari ilmu peta di mata ajar Geografi.

Kali ini, belajar ilmu peta sembari bahas contoh soal biar kamu lebih mudah dan sekalian jadi ajang persiapan UAS. Kuy, simak.

Contoh Soal UAS Geografi Bagian Pengetahuan Peta

1. Secara umum simbol peta dapat dibedakan menjadi …

A. Statistik, kuantitatif, dan kualitatif
B. Titik, garis, dan dot
C. Luasan, garis, dan kualitatif
D. Titik, garis, dan area
E. Dot, garis, dan kuantitatif

2. Amerika Serikat, China, dan Jepang dapat digambarkan pada peta dengan menggunakan proyeksi …..

A. Azimuthal
B. Kerucut
C. Silinder
D. Zenithal
E. Equal area

3. Pada peta, jarak A-B adalah 16 cm dengan skala 1:100.000. pada peta serupa ditemukan jarak A-B hanya 8 cm, maka skala peta tersebut menjadi….

A. 1:50.000
B. 1:200.000
C. 1:400.000
D. 1:600.000
E. 1:800.000

4. Apabila jarak interval sebuah kontur adalah 25 m, maka besar skala petanya adalah…

A. 1:50.000
B. 1:25.000
C. 1:40.000
D. 1:60.000
E. 1:80.000

5. Jarak kota A-B pada peta X adalah 5 cm, sedangkan pda peta Y dengan skala 1:150.000 jarak kota A-B adalah 15 cm, maka skala peta X adalah…
A. 1:50.000
B. 1:300.000
C. 1:450.000
D. 1:500.000
E. 1:800.000

Pembahasan Contoh Soal UAS Geografi Bagian Pengetahuan Peta

1. Tanda dibuat untuk mewakili objek di permukaan bumi, secara umum dibedakan menjadi 4.

Pertama, simbol titik dapat dibedakan menjadi 3, 1) simbol geomterik atau simbol menggunakan bangun matematika, 2) lalu simbol gambar atau berupa gambar dan biasanya disesuaikan dengan keadaan sebenarnya, 3) simbol huruf dengan menggambarkan objek dan kenampakan disimbolkan dengan huruf.

Kedua, simbol garis, dengan gambaran objek berupa garis.

Ketiga, simbol area atau wilayah dengan gambaran objek kenampakan dengan suatu area atau luasan.

Keempat, simbol warna, dengan suatu bentang alam atau kenampakan dilambangkan dengan warna, seperti biru untuk melambangkan perairan, kuning menggambarkan dataran tinggi dst.

Jawaban D
2. Amerika Serikat, China, dan Jepang dapat digambarkan dengan proyeksi kerucut. Proyeksi tersebut memiliki paralel dengan meridian berbentuk jari-jari. Baris paralel berupa garis lingkaran, sedangkan garis bujur berupa jari-jari. Proyeksi kerucut digunakan untuk memetakan daerah lintang 450 atau lintang tengah .

3. Pembahasan pertanyaan di nomor 3 adalah seperti berikut:

4. Pembahasan pertanyaan di nomor 4 adalah seperti berikut:

5. Pembahasan pertanyaan di nomor 5 adalah seperti berikut:

Mau Dapat Nilai UAS Geografi yang Sempurna? Yuk, Pelajari 5 Contoh Soal dan Pembahasan Materi Hidrologi Ini!

So, kamu telah menyimak ulasan soal dan pembahasan pelajaran Geografi tentang Peta. Tentu sesi ini menjadi tambahan bekalmu untuk lebih dalam memahami seluk-beluk Peta. Selamat berusaha!

Penulis: Rahmat Ali

Lainya untuk Anda